Rabu, 24 November 2010

Penyesalan

Pengorbanan seekor burung kepada mawar putih

Seekor burung yang mencintai sepenuhnya kepada mawar putih, setiap hari dia selalu menghampiri mawar tersebut demi untuk mendapatkan balasan rasa dari Cinta mawar putih tersebut.
Sampai akhirnya mawar putih itu merasakan kalau burung itu menaruh rasa yang salah kepada dia.
Burung tersebut tanpa henti dan putus asa selalu menghampiri mawar putih itu.
Dan akhirnya burung itu memberanikan diri untuk mengungkapkan rasa yang selama ini dia pendam dan rasakan.
Tetapi apa yang dia ungkapkan tidak seperti yang dia bayangkan!
Ternyata mawar putih itu tidak menaruh rasa yang sama kepada burung tersebut  "sampai kapanpun aku tidak akan pernah mencintaimu"
Tetapi burung itu tetap mendekati dan selalu berharap kepada mawar putih akan rasa yang dia rasakan sampai mendapat balasan yang sama.
Pada akhirnya mawar putih itu memberikan syarat kepada burung itu " Kalau kamu bisa merubah aku menjadi mawar merah, akan ku balas rasa cintamu terhadapku "
Tanpa berfikir panjang burung itu mematahkan kedua sayapnya diatas mawar putih sampai darahnya bercucuran  dikelopak mawar putih itu.
Dan akhirnya burung itu menghembuskan nafas terakhirnya dipangkuan mawar putih yang sudah menjadi merah karena darah burung itu.
Mawar tersebut baru merasakan ketulusan cinta yang diberikan burung itu kepada dia...............


Pengorbanan & Keikhlasan


Ada seorang Pria Buta yang setiap hari dia merasakan kegelapan disetiap hari - harinya sampai dia tidak bisa melihat warna dunia ini.....
Disaat dia merasakan putus asa, seorang wanita yang setiap hari merawat dia selalu memberikan semangat sampai dia sedikit demi sedikit menjadi bangkit kembali.
Pria tersebut merasa nyaman, damai, tentram saat berada didekat Wanita tersebut, sampai akhirnya Pria buta itu merasakan Cinta yang hanya bisa dirasakan oleh hatinya kepada wanita tersebut.
Pria itu sempat berjaji kepada Wanita tersebut " Seandainya aku bisa melihat kamu, akan aku jadikan kau pendamping hidupku untuk selamanya"
Sampai suatu hari dia akhirnya bisa melihat kembali dengan kedua matanya
Pria tersebut langsung merasakan begitu indah dunia ini dan bergegas untuk memenuhi janjinya kepada Wanita itu.
Dan akhirnya Pria itu bertemu dengan Wanita yang selama ini yang selalu berada disamping dia.
Tetapi apa yang dia lihat tidak seindah yang dia bayangkan...... ternyata wanita yang dia banyangkan sama - sama buta.
Wanita itu bertanya kepada pria tersebuat, " Apakah kamu datang untuk menepati janjimu?"
Dengan wajah pucat Pria itu menjawab " Aku minta Maaf, ak tidak bisa menepati janjiku "
Kemudian wanita itu pergi menjauh dari hadapan pria tersebut dan bilang " Jagalah kedua mataku untuk menerangimu ".........................